|
|
|
|
|
|

|
This Week
|
5631 |
This Month
|
26086 |
Total
|
1326640 |
|
|
|
Berita dan Publikasi |
Undian Tabungan Sutera Bank BPD DIY Berantas Rentenir, Peduli Pedagang Kecil |
Sumber: SKH KR Kamis, 29 Maret 2007 |
Bantul(KR) - Bank BPD DIY harus mampu memberikan kredit kepada pedangang kecil di pasar-pasar tradisional secara langsung. Selain merupakan bentuk riil kepedulian pada wong cilik hal itu juga merupakan upaya memberantas praktik-praktik rentenir.
"Akad kredit bisa dilakukan secara langsung kepada para pedagang di lapak-lapak dimana para pedangang itu menggelar dagangan. Dengan cara itu kami dapat pastikan ruang gerak rentenir akan sangat terbatas," tegas Bupati Bantul Drs HM idham Samawi.
Penegasan itu disampaikan pada peresmian penggunaan kembali gedung Bank BPD DIY Cabang Bantul dan penarikan undian gratis berhadiah Tabungan Sutera dan Sutera Emas produk Bank BPD DIY, Rabu (28/3) di halaman kantor Bank BPD DIY Cabang Bantul. Sementara itu untuk hadiah utama berupa 1 unit mobil Honda Jazz diraih oleh nasabah dari Bank BPD DIY cabang Wates.
"Kami juga memberikan apresiasi kepada Bank BPD DIY yang ikut peduli kepada siswa sekolah berprestasi dengan memberikan bantuan beasiswa. Hal itu kami nilai merupakan langkah yang tepat sesuai dengan pembangunan SDM di Bantul yang tengah kami gencarkan," tambah HM Idham.
Terkait dengan praktik rentenir, HM idham samawi menyatakan bahwa dari 33 pasar dan 43 pasar desa, praktik rentenir diakui masih marak. Bahkan perputaran uang di pasar sebanyak itu yang dimanfaatkan rentenir mencapai Rp 72 Miliar.
Sementara itu Direktur Utama Bank BPD DIY, Drs Harsoyo MSi dalam sambutannya mengatakan bahwa aset yang dimiliki Bank BPD DIY dam seluruh cabang, hingga Desember 2006 mencapai 2,577 triliun. "Saat ini kami juga didukung oleh 87 jaringan pelayanan berupa 70 kantor pelayanan konvensional dan 1 kantor cabang syariah serta 16 ATM tersebar di DIY", katanya.
Jaringan layanan itu didukung oleh teknologi informasi dan sumber daya manusia yang handal. Seluruh jaringan pelayanan itu telah terhubungkan secara real time online. Sedangkan penggunaan kembali kantor cabang Bank BPD DIY Bantul setelah selesai direnovasi karena rusak berat saat gempa bumi 27 Mei 2006 lalu. (Can)-n |
|
|
|